CARA SUPAYA TIDAK MATI SAAT JATUH TINGGI | MINECRAFT INDONESIA


RyanMinecraft71 Indonesia | Fall damage merupakan salah satu penyebab Kematian di Minecraft. Tapi kami menyediakan informasi dan tutorial cara supaya anda tidak mati di ketinggian tertentu. Namanya Fall Damage Reduction.

1. ENCHANTMENT RESISTANCE
Resistance adalah efek status yang mengurangi damage yang diterima pemain. Efek ini dapat mengurangi 20% dari damage yang masuk (termasuk fall damage) per tingkat efek resistance.

2. HAYBALE
Jatuh ke Hay Bale mengurangi kerusakan jatuh sebesar 80%, yang berarti jatuh di Hay Bale menerima 20% dari kerusakan jatuh normal.

3. ENCHANTMENT FEATHER FALLING
Menggunakan enchantment Feather Falling pada armor boots, mereka dapat mengurangi fall damage. Jika pengguna bisa mendapatkan level tertinggi (empat) dari Feather Falling, mereka dapat mengurangi fall damage yang mereka terima sebesar 48%.

4. SLIME BLOCK
Jika pemain jatuh ke slime block maka pemain tidak akan menerima damage, melainkan pemain akan memantul tinggi tergantung seberapa tinggi pemain jatuh. Tetapi jika pemain melakukan crouch saat jatuh ke slime block, maka player akan tetap terkena fall damage.

5. POTION OF SLOW FALLING
Jika pemain menggunakan potion of slow falling saat akan terjatuh atau saat terjatuh maka potion itu akan membuat jatuh pemain menjadi lebih lambat dan membatalkan fall damage.

6. AIR
Air adalah pembatal fall damage paling ampuh di minecraft, pemain yang jatuh dari ketinggian berapa pun tidak akan menerima damage jika jatuh kedalam air, walaupun air itu hanya memiliki kedalaman satu block.
Nah itu saja tutorial Yang ada di atas, semoga bermanfaat ya guys ! Jangan lupa bagikan tutorial tips ini kepada teman-teman kalian. Saya RyanMinecraft71 See u next time hahahahah

Comments

Popular Posts